Semarang kota yang mempesona.

Semarang ibukota provinsi jawa tengah, salah satu kota yang membuat saya terpesona dan jatuh hati. Yang menarik dari Semarang adalah suasana yang tercipta di sana. Semarang seperti paduan kota tua Jakarta, tanjung priok, puncak Bogor dengan kuliner dan suasana seperti di Bandung. Cukup ramai namun udaranya sejuk ketika malam hari.

Obyek wisata di Semaranh tidak sedikit. Stasiun tawang dan Poncol, lawang sewu, kota tua, gereja mblenduk, kuil sampokong, pasar johar, pujasera malam semawis, dipo lokomotif ambarawa, masjid agung semarang dan masih banyak lagi.

Tak perlu khawatir ketika berkunjung ke sana. Banyak sekali tempat penginapan dan kuliner diberbagai rentang harga. Mulai dari terjangkau hingga yang harganya bikin mengelus dada.

Suatu hari nanti saya akan kembali. Jika situasi dan dana mendukung. Menuntaskan kerinduan berjalan kaki menikmati senja di tugu muda, menikmati menyantap cakwe dan kue bantal di  pasar malam semawis, mendengarkan suara merdu bel genta stasiun tawang.

Semarang tunggu kedatangan ku suatu hari nanti.

^^

Ketika semesta memberkati dan Pencipta mengabulkan doa.

Dua hari terakhir malam begitu indah. Bulan bersinar begitu terang dan langit bertaburan bintang. Sang pencipta mempunyai cara tersendiri menggambarkan keindahan semesta.

Hari ini setelah kemarin nan cerah, hujan turun begitu deras. Seolah semesta turut menyampaikan kemudian pencipta mengabulkan doa.

Doa nan sederhana ku panjatkan. Semoga dirimu diberikan kemantapan, kemudahan dan kelancaran, serta hujan tidak turun, mengganggu rangkaian acara yang telah direncanakan.

Ketika mempunyai harapan baik, memanjatkan doa hingga semesta memberkati kemudian Pencipta mengabulkan doa.

^^

Persembahanku untukmu

Dear my friends

Sudah lama kita tak bersua dan bertukar kabar. Hingga beberapa waktu lalu dirimu mengabarkan bahwa tidak lama lagi akan melangsungkan pernikahan.

Waktu berjalan begitu cepat.
Kau pasti lupa, pada suatu kesempatan dirimu bercerita mengenai dia, kekasihmu. Saat itu juga aku mempunyai firasat baik tentangnya. Bahwa dialah sosok yang selama ini kau cari dan idamkan.

Seseorang yang menerima dirimu apa adanya, ketidaksempurnaanmu, semua baik dan buruk juga masa lalumu. Kekasih yang akan selalu setia menemani dan mendampingi disisa umur.

Kemarin tiba saatnya untukmu melangkah menuju babak baru kehidupan. Penyesalanku tidak dapat memenuhi undanganmu karena situasi yang tidak memungkinkan. Sungguh diriku berharap dapat berada di sana, menyaksikan kalian mengikat janji suci dihadapan Tuhan, untuk selalu setia bersama hingga maut memisahkan.

Tak dapat kubayangkan betapa bahagia serta harunya papi serta mami mendampingi dan merelakan putri tercinta menikah. Dirimu pasti cantik nan anggun mengenakan gaun pengantin warna putih.

Selamat menempuh babak baru kehidupan sebagai istri dan ibu. Doaku semoga Tuhan selalu menjaga, melindungi serta memudahkan langkah kalian dalam mengarungi bahtera rumah tangga.

Titip salamku untuk suami, jagoan kecil, papi dan mami tak lupa untuk kakak serta adikmu.

Regards

^^
Teman baikmu

Musang hunter

Dua hari yang lalu saat perjalanan pulang dari warung, saya bertemu dengan seorang yang membawa semacam saringan ikan dengan jala yang panjang dari bambu serta di pinggangnya terikat kurungan kecil dan senter kecil.

Tadi sempat bingung. Ini orang ngapain. Setiap ada pohon selalu berhenti di bawah kemudian menyenter ke atas pohon. Setelah diamati. Ialah ternyata mencari musang. Jadi bisa dikatakan dirinya adalah musang hunter.

Akhir sebuah perjalanan menuju petualangan baru

Setiap awal pasti ada akhir. Tidak terasa hampir 3 tahun berada di sana. Mengalami pasang surut semangat, tenaga, dan emosi. Sungguh suatu perjuangan dan pencapaian berada di tempat itu, mencoba lebih dari tiga kali hingga akhirnya berhasil. Kini hanya mengitung hari, dimana Petualangan baru menanti, keluar dari zona aman dan kenyamanan selama ini.

Memulai dari awal, belajar kembali dari nol. Entah di tempat nun jauh disana seperti apa dan bagaimana.  Belum ada gambaran jelas,  Seperti berjudi dengan nasib. Semoga semua yang tertunda segera tercapai dalam kurun waktu yang tidak terlalu lama.

Semoga.. praying

4 April

Selamat malam kamu yang telah bersedia menemuiku di benton 2 tahun lalu.. mengedipkan mata

Waktu berjalan begitu cepat, tidak terasa sudah melalui tahun yang kedua. Rasanya seperti kemarin saat perjumpaan kita sore itu. Jantung ini masih berdegub kencang kala kita bersua melamun. Senyummu pun masih mempesona, rambut ikalmu indah nan wangi. Ah terlalu banyak kekagumanku akan dirimu. jatuh cinta

Terima kasih telah bersedia menjadi teman setia dalam perjalanan, sahabat dalam suka dan duka serta musuh disetiap pertengkaran.. bertarung

To My Chiripah metal!!